Lingkar Dakwah Mahasiswa Ajak Ormas Islam Aktif Suarakan Uighur

Ridhmedia
24/12/19, 17:58 WIB
RIDHMEDIA - Lingkar Dakwah Mahasiswa Indonesia (Lidmi) menyampaikan sejumlah pandangan dan sikapnya terkait permasalahan Hak Asasi Manusia (HAM) terhadap etnis Muslim Uighur di Xinjiang, China.

“(Lidmi) mengajak kepada seluruh ormas Islam dan segenap kaum Muslimin untuk aktif menyuarakan hak-hak Muslim Uighur dan mendoakan kebaikan untuk mereka,” ujar Ketua Umum Lidmi, Hamri dalam surat terbukanya di Makassar, Sulawesi Selatan, Selasa (24/12/2019) kepada hidayatullah.com.

Pernyataan ini disampaikan setelah masifnya pemberitaan media massa asing, nasional, dan media sosial yang mengungkapkan adanya tindakan represif dan pengekangan kebebasan beragama Muslim Uighur bahkan dikurung di sebuah kamp-kamp yang sulit ditembus.

Selain itu, Lidmi mendesak Pemerintahan China agar menyelesaikan segera permasalahan diskriminatif yang diterima oleh Muslim Uighur

Lidmi menegaskan, hak beragama itu tidak boleh dipersulit.

“Lidmi mengecam keras segala macam bentuk pengekangan beragama. Kami mendesak agar pemerintah China segera menyelesaikan permasalahan Uighur secepatnya,” tegasnya.

Lidmi juga mendesak PBB agar melakukan pembahasan khusus terhadap permasalahan yang di hadapi oleh Muslim Uighur dan segera menyelesaikan kondisi itu.

Lidmi mendesak OKI agar segera melakukan pertemuan bersama seluruh organisasi Islam dalam mencari penyelesaian masalah yang dihadapi oleh Muslim Uighur.

“Pemerintah Tiongkok hendaknya menyelesaikan masalah Uighur dengan damai melalui dialog dengan tokoh-tokoh Uighur dan memberikan kebebasan kepada Muslim untuk melaksanakan ibadah dan memelihara identitas. Untuk OKI mari mulai bekerja keras untuk kemerdekaan saudara-saudara kita karena semuanya akan dipertanggungjawabkan di hadapan Allah,” ujar Hamri.

Lidmi juga meminta Pemerintah Indonesia lebih aktif menggunakan peran sebagai anggota OKI dan anggota tidak tetap Dewan Keamanan PBB untuk menggalang diplomasi bagi dihentikannya pelanggaran HAM di Xinjiang dan beberapa negara lainnya.

Lidmi mengintruksikan kepada Seluruh PW Lidmi, PD Lidmi, aktivis dakwah dimanapun untuk segera melakukan aksi simpatik terhadap saudara kita di Uighur dengan bentuk sosialisasi kondisi, kajian, dan lain lain.* [htc]
Komentar

Tampilkan

Terkini

Peristiwa

+