Ramai Tagar #TangkapDewiTanjung, Dewi Tanjung: Emang Nyai Ayam?

Ridhmedia
28/12/19, 16:45 WIB
RIDHMEDIA - Politisi PDIP Dewi Tanjung mengaku tidak masalah jika pendukung Novel Baswedan tidak suka dengannya.

Lewat Chanel Youtube pribadinya, Dewi Tanjung mengaku tidak sakit hati dengan cibiran netizen. Dia mengatakan, langkah yang ditempuh dalam kasus Novel Baswedan hanya sekadar mencari fakta kebenaran.

"Untuk pendukung Novel, udah pasti ini caci maki Nyai, udah biasa dibilangin dajjal, Iblis, lonte, itu sudah biasa. Nyai gak perlu sakit hati, namanya Nyai lagi berjuang mencari fakta kebenaran tentu pasti ada resiko dan pengorbanan yang harus Nyai lakukan," Kata Dewi dalam Chanel YouTube-nya.

Dewi justru bersyukur jika pendukung Novel masih mengingatnya. Pernyataan ini mengarah terhadap mencuatnya tagar #TangkapDewiTanjung.

"Di penghujung 2019 ini, Nyai Dewi Tanjung masih berkibar-kibar namanya di media sosial, media online dan televisi," ujarnya.

Ia tidak menyangka namanya kembali bersinar dan dikaitkan dalam kasus penyiraman Novel Baswedan. Padahal, dia memprediksi namanya akan meredup dan tenggelam di akhir tahun ini.

"Tangkap Dewi Tanjung? Emang nyai Ayam? Main tangkap-tangkap, emang aku nih kambing, main tangkap-tangkap. Pusing deh ya," kata dia.

Dewi Tanjung membuka pemberitaan media online yang menyebut adanya kekhawatiran dua pelaku tersebut hanya tumbal. Pernyataan tersebut berasal dari pengacara Novel Baswedan sendiri yakni Haris Azhar.

"Gimana sih, udah ditangkap pelakunya masih nuduh polisi melakukan tumbal," kata Dewi.

Dewi sempat bercerita jika dirinya kerap kali dipertemukan dengan pengacara Novel di acara stasiun televisi. Namun, ia mengaku sering menolak lantaran malas berurusan dengan dia.

"Ini kuasa hukumnya si Novel Baswedan gak percaya, dia anggap itu tumbal supaya polisi ini dengan alasan menghilangkan jejak," ujar dia.[akc]
Komentar

Tampilkan

Terkini

Peristiwa

+