Reuni 212 Usai, Sampah Sisa Jamaah Terus Diangkut

Ridhmedia
02/12/19, 08:53 WIB

RIDHMEDIA - Ratusan ribu jamaah Reuni 212 telah membubarkan diri. Kini saatnya petugas kebersihan bekerja mengangkuti sampah yang sebelumnya telah dikumpulkan dalam kantong-kantong plastik hitam.

Tradisi Reuni Akbar 212

Pantauan Kantor Berita Politik RMOL, petugas langsung bergegas membersihkan sampah di kawasan Monas, sejak acara Reuni Akbar 212 selesai pagi tadi. Petugas kebersihan dari Unit Pengelola Kawasan (UPK) Monas pun langsung mengangkut sampah yang telah dikumpulkan di beberapa titik.

Petugas mengangkut sampah ke tiga unit mobil truk pengangkut sampah. Sampah terlihat didominasi oleh botol plastik air mineral serta sisa-sisa makanan yang dibawa oleh jamaah Reuni 212.

Selain itu, pihak panitia pun masih merapikan panggung yang diawali dengan membongkar sound system serta dilanjutkan dengan membongkar satu persatu kerangka panggung. (Rmol)
Komentar

Tampilkan

Terkini