RIDHMEDIA - Virus Corona sudah menelan korban jiwa hingga 80 orang. Angka kasus menjangkiti manusia mendekati 3000 orang baik di China maupun di luar China.
Setidaknya sudah 13 negara di mana terdapat kasus virus Corona sebagaimana dilansir laman Financial Times yakni China, Amerika Serikat, Prancis, Kanada, Australia, Singapura, Malaysia, Thailand, Vietnam, Korea Selatan, Jepang dan Nepal. Juga belakangan diberitakan terdapat kasus di Taiwan.
Di China, virus Corona bermula di Kota Wuhan yang merupakan Ibu Kota Provinsi Hubei dan termasuk kota terbesar ketiga di China itu. Kebanyakan korban berada di Wuhan namun juga terdapat di Shanghai, Beijing dan Macau.
Sementara di Hong Kong dilaporkan sudah ada 6 orang yang terkena virus Corona.
Di Prancis, ditemukan setidaknya ada tiga kasus virus Corona. Prancis karena itu menjadi negara Eropa pertama yang terjangkiti virus ini sebagaimana dilansir laman Al Jazeera. Seorang korban merupakan pria 48 tahun yang kini dirawat di rumah sakit di Bordeaux dan diketahui belum lama ini memang melakukan perjlaanan ke Wuhan dan kembali ke Prancis lewat Belanda.
Di Malaysia, terdapat empat kasus yang sudah dikonfirmasi. Keempatnya adalah warga China yang datang dari Wuhan lewat Singapura yang bermaksud menghabiskan liburan Tahun Baru Imlek.
Empat orang yang terkena virus Corona itu adalah seorang pria berusia 40 tahun, seorang wanita lansia berusia 66 tahun, dua anak lelaki berusia dua tahun dan 11 tahun. Mereka kini di ruang isolasi di rumah sakit di Malaysia.(*)