Banjir Mulai Surut, BNPB: Pengungsi Kota Bekasi Lebih Banyak Dibanding Jakarta

Ridhmedia
04/01/20, 14:28 WIB

 Dampak banjir bandang yang terjadi di Jakarta Banjir Mulai Surut, BNPB: Pengungsi Kota Bekasi Lebih Banyak Dibanding Jakarta

Ridhmedia - Dampak banjir bandang yang terjadi di Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang (Jabodetabek) dan sekitarnya mengakibatkan ratusan ribuan orang mengungsi.

Jumlah pengungsi paling banyak berada di Kota Bekasi, yakni sebanyak 149.537 jiwa yang mengungsi akibat rumahnya terkena banjir.

"Kalau dari sisi pengungsi yang paling banyak adalah di Kota Bekasi. Totalnya jumlah pengungsi di Bekasi Kota ada 149.537 jiwa paling banyak ini, di Jakarta aja totalnya kurang lebih ada 20 ribu untuk seluruh Jakarta," ucap Kapusdatin BNPB, Agus Wibowo kepada wartawan di Gudang Logistik BNPB, Jatirasa, Jatiasih, Kota Bekasi, Sabtu (4/1).

Bahkan kata Agus, hingga saat ini masih banyak titik-titik genangan di Kota Bekasi hingga mencapai satu meter.

"Kalau kita lihat memang genangannya paling banyak ada di kota Bekasi. Sampai saat ini masih ada yang rata-rata genangan tinggal 20 sampai 50 sentimeter. Tapi di Kota Bekasi masih ada 1 atau 2 yang genangannya masih sekitar 1 meter jadi di sana masih ada evakuasi," ungkapnya.[rmol]
Komentar

Tampilkan

Terkini

Peristiwa

+