Ridhmedia - Komisi I DPR RI sangat mendukung langkah Kementerian Luar Negeri untuk segera mengevakuasi Warga Negara Indonesia (WNI), pasca Iran meluncurkan serangan roket ke dua pangkalan militer Amerika Serikat di Irak.
Begitu disampaikan anggota Komisi I DPR RI Rudianto Tjen kepada wartawan di Kantor DPP PDIP, Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (8/1).
"Kita sebagai Komisi 1 yang berhubungan dengan luar negeri, pertahanan, kita sangat mendukung hal-hal kemanusiaan," kata Rudianto.
Menurut Rudi, perang dua negara adidaya Iran versus Amerika Serikat mengharuskan pemerintah Indonesia untuk menyelamatkan warga negaranya yang berada di negara-negara konflik.
"Bahwa ancaman itu sangat cukup serius. Untuk itu pemerintah harus emlakukan evakuasi WNI di Timur Tengah ini," tegas politisi PDIP ini.
Adapun, lanjut Rudianto, terkait sikap politik Indonesia yang menganut perinsip bebas aktif sedianya menjadi mediator kedua negara yang sedang berperang. Sebab, kemanusiaan lebih penting ketimbang perang.
"Kita sebagai negara non blok kalau bisa kita sebagai mediator, memediasi negara negara yang punya kepentingan disana. Dari sisi kemanuasiaan perang itu tidak baik. Jadi perlu kita mediasi agar tak terjadi konflik," demikian Rudianto. [rml]