Suara Raffi Ahmad Terancam Hilang karena Mengidap ′Overused Voice′, Apa Gejalanya?

Ridhmedia
04/07/19, 16:10 WIB
Suara Raffi Ahmad Terancam Hilang karena Mengidap  Suara Raffi Ahmad Terancam Hilang karena Mengidap 'Overused Voice', Apa Gejalanya?
Instagram/raffinagita1717

RIDHMEDIA - Baru-baru ini, terdengar kabar yang kurang baik terkait kesehatan dari Raffi Ahmad.

Namun Raffi Ahmad enggan menuruti permintaan Nagita Slavina untuk mengobati sakitnya.

Padahal, hal ini dilakukan Nagita Slavina demi kesehatan dan masa depannya.

Dikabarkan bahwa Raffi Ahmad ternyata mengalami sakit yang cukup serius dengan suaranya.

Suara Raffi Ahmad dalam beberapa video terakhir di Vlog-nya memang terdengar semakin serak, ternyata suami Nagita Slavina ini mengalami luka dan benjolan di bagian pita suaranya.

"Ada luka dan benjolan di pita suara karena terlalu sering digunakan," terang Raffi Ahmad, mengutip Banjarmasin Post.

Raffi Ahmad dianjurkan untuk segera melakukan tindakan operasi untuk menyembuhkan luka dan benjolan tersebut.

"Suara Overused, terlalu berlebihan dipaksa, saya jadi host dari umur 19 tahun sekarang 32 tahun," jelasnya.

Overused voice atau terlalu banyak menggunakan suara ini memang sering menjadi masalah beberapa orang yang berprofesi seperti Raffi Ahmad.

Melansir dari University of Texas Southwestern Medical Center, masalah suara ini ditandai dengan suara serak yang sering disebabkan oleh dingin atau lama berbicara atau berteriak.

Hal ini juga bisa menjadi gejala kondisi yang lebih serius seperti pertumbuhan pita suara, termasuk polip atau kista.

Banyak dari overused voice ini sering dapat diobati melalui terapi suara, walaupun operasi mungkin diperlukan.

"Seperti kebanyakan kondisi medis, deteksi dini adalah kuncinya," ujar Lesley Childs, MD, seorang spesialis THT dari University of Texas.

Selain itu, adanya ketegangan otot-otot leher yang sering kita gunakan saat sering bersuara.

Jika kondisi ini dibiarkan terus menerus, dapat berakibat fatal pada kesehatan Raffi Ahmad di hari tua nanti.

Melansir dari Mayo Clinic, jika masalah kesehatan suara Raffi Ahmad ini dibiarkan begitu saja dapat menyebabkan laringitis.

Laringitis adalah peradangan yang terjadi pada laring (kotak pita suara di dalam tenggorokan).

Gejala yang umum pada laringitis yaitu nyeri tenggorokan, batuk, demam, suara yang dikeluarkan serak, atau bahkan kehilangan suara sama sekali.

Oleh karenanya, Nagita Slavina telah mebujuk Raffi Ahmad untuk melakukan operasi, namun lagi-lagi, ayah satu anak ini menolak tawaran tersebut.

"Dokter minta segera lakukan operasi dan beristirahat bicara selama tiga sampai enam bulan," terang Raffi Ahmad.

Sayangnya hal tersebut belum bisa dilakukan Raffi Ahmad lantaran lebih pentingkan pekerjaan dibandingkan kesehatannya.

Sebenarnya Raffi masih punya suara, namun dirinya harus mengirit suara.

"Harus istirahat 2 hari, tapi kan gak bisa, paling disuntik, sebenarnya ada suara tapi harus diirit-irit," jelas Raffi Ahmad.


Sumber: Banjarmasin Post, Grid Health
Komentar

Tampilkan

Terkini

Peristiwa

+