Ada 6 Jenis Fans KPop, Menurut Fans KPop

Ridhmedia
10/08/19, 17:24 WIB
 kemudian mereka tetap dengan apa yang mereka pilih untuk selamanya dan seterusnya Ada 6 Jenis Fans KPop, Menurut Fans KPop

Beberapa fans K-Pop akan setia pada grup pilihannya, member bias pilihan, kemudian mereka tetap dengan apa yang mereka pilih untuk selamanya dan seterusnya. Ada juga fans K-Pop lain yang membuka hatinya terhadap grup lain, agar semakin banyak idola menetap di dalam dirinya. Untuk sekedar guyonan atau membedakan, netizen Korea telah mengategorikan berbagai nama jenis fans KPop. Berikut ini daftarnya, jika kamu penasaran tergolong fans jenis apa!

1. Pyramid Type
 kemudian mereka tetap dengan apa yang mereka pilih untuk selamanya dan seterusnya Ada 6 Jenis Fans KPop, Menurut Fans KPop

Fans jenis Piramida memiliki daftar bias yang seimbang. Dia memiliki idola favorit sepanjang masa yang ia taruh di daftar puncak. Dalam tingkatannya, mereka memiliki banyak grup ataupun member yang mereka sukai dan ikuti. Misalnya nih, fans tipe piramida mungkin memilih BTS sebagai favorit utamanya, tetapi juga menyukai BLACKPINK dan EXO, diikuti oleh TWICE, Red Velvet, dan Monsta X.

2. Trapezoid Type
 kemudian mereka tetap dengan apa yang mereka pilih untuk selamanya dan seterusnya Ada 6 Jenis Fans KPop, Menurut Fans KPop

Fans jenis Trapesium seperti fans Pyramid Type, tetapi daftar mereka lebih besar, lebih lama, dan lebih banyak menerima (bahkan grup baru sekalipun). Penggemar trapesium ini adalah tipe yang mudah suka dan terbuka untuk segala sesuatu genre dan konsep. Mereka memiliki banyak favorit, favorit kedua, favorit ketiga, dan keempat seterusnya.

3. Horn Type
 kemudian mereka tetap dengan apa yang mereka pilih untuk selamanya dan seterusnya Ada 6 Jenis Fans KPop, Menurut Fans KPop

Fans jenis Tanduk sedikit lebih pemilih daripada fandom K Pop piramida dan trapesium. Mereka memiliki bias satu-satunya yang selalu dibanggakan apa pun yang terjadi. Tetapi di tingkat kedua hingga ketiga, mereka sedikit lebih ramah kepada grup atau anggota lain. Misalnya, fans jenis ini hanya akan memiliki beberapa pilihan pada daftar. Dia menyukai Sehun EXO sebagai bias No. 1, juga menyukai Minho SHINee dan mungkin suka NCT juga, tetapi secara umum juga tertarik pada BLACKPINK, Red Velvet, dan SEVENTEEN.

4. Antena Type
 kemudian mereka tetap dengan apa yang mereka pilih untuk selamanya dan seterusnya Ada 6 Jenis Fans KPop, Menurut Fans KPop

Penggemar jenis Antena juga memiliki bias sebagai pilihan satu-satunya dan bias-nya adalah yang terpenting dan prioritas utamanya. Mereka mungkin saja menyukai grup dan anggota lain, tetapi tidak ada yang sedalam dan semanis bias itu. Dengan kata lain, untuk fans jenis antena ini, K-Pop cuma dimiliki bias pilihannya dan sebagian kecil lainnya. Contoh, biasnya adalah Jungkook BTS, namun ada minat kecil pada grup K-Pop lainnya seperti GFRIEND dan Kang Daniel, tetapi seisi dunianya cuma mengutamakan Jungkook.

5. Round Type
 kemudian mereka tetap dengan apa yang mereka pilih untuk selamanya dan seterusnya Ada 6 Jenis Fans KPop, Menurut Fans KPop

Fans jenis Bulat adalah yang paling eksklusif di dunia K-Pop. Mereka cuma punya satu pilihan, solo, dan satu-satunya grup atau anggota yang mereka anggap layak. Mereka tidak tertarik pada orang lain dan mereka tidak peduli dengan sisa dunia K-Pop lainnya. Sebagai contoh, ada seseorang yang tidak tertarik pada K-Pop sama sekali, tetapi memiliki cinta yang dalam hanya untuk Lisa BLACKPINK. Nah penggemar ini akan dianggap sebagai penggemar tipe bulat!

6. Liquid Type
 kemudian mereka tetap dengan apa yang mereka pilih untuk selamanya dan seterusnya Ada 6 Jenis Fans KPop, Menurut Fans KPop

Fans jenis Cairan adalah kebalikan dari fans jenis bulat. Penggemar tipe cair ini, seperti namanya, mengalir dari satu grup ke grup lain, memercikkan cinta mereka untuk setiap dan semua idola K-Pop di luar sana. Mereka mencintai semua grup, semua member idola, setiap lagu, dan setiap album karena mereka menyukai segala sesuatu yang berbau K-Pop!
Komentar

Tampilkan

Terkini

Peristiwa

+