RIDHMEDIA - Penyerang Liverpool, Mohamed Salah, menorehkan tinta emas di ajang Piala Dunia Antarklub 2019. Pria asal Mesir itu terpilih sebagai pemain terbaik di turnamen tersebut.
Gelar pribadi itu terasa begitu spesial, mengingat Salah tak sekalipun mencetak gol. Bahkan saat Liverpool mengalahkan Flamengo 1-0 pada partai final di Stadion Internasional Khalifa, Doha, Minggu (22/12/2019) dini hari WIB, gol penentu The Reds justru diciptakan oleh Roberto Firmino.
Kendati demikian, FIFA selaku penyelenggara turnamen, memiliki alasan tersendiri. Dalam pernyataan resminya, mereka menyebut bahwa kecepatan dan gaya permainannya mampu menyulitkan jantung pertahanan lawan.
''Kecepatan bintang Mesir adalah ancaman yang konstan terhadap lawan, sementara ia tidak berhasil mencetak gol sendiri di Qatar 2019. Ia harus mengambil Bola Emas Adidas untuk kecemerlangan permainannya, sesuatu yang diakui oleh ribuan penggemar di Stadion Internasional Khalifa, yang bersorak atas setiap sentuhannya,'' demikian pernyataan resmi FIFA.
Lebih lanjut, ditunjukkan Salah sebagai pemain terbaik, ia pun berhak membawa pulang trofi Adidas Golden Ball. Sementara Silver Ball diraih Bruno Henrique (Flamengo) dan Bronze Ball oleh Carlos Eduardo (Al Hilal).[sa]