RIDHMEDIA - Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan ( Menko Polhukam) Mahfud MD mengungkapkan bahwa pemekaran provinsi di Papua masih belum matang dan perlu pembahasan lebih lanjut.
"Belum matang dan masih mentah," ujar Mahfud seusai menghadiri Konferensi Pembangunan Papua 2019 di Hotel JW Marriott, Jakarta, Selasa (17/12/2019).
Mahfud mengatakan proses pemekaran Papua saat ini masih dalam proses inventarisasi.
Menurut mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) itu, dalam waktu dekat pemerintah akan segera membahas rencana pemekaran tersebut.
Namun demikian, terkait waktu pembahasan akan diputuskan oleh Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian.
"Mendagri penjurunya, akan menentukan itu," katanya.
Sebelumnya diberitakan, empat kabupaten di selatan Papua membetuk tim pemekaran Provinsi Papua Selatan (PPS) untuk percepatan pembentukan provinsi tersebut.
Empat kabupaten ini yakni, Kabupaten Asmat, Merauke, Mappi, dan Boven Digoel.
Tim yang dibentuk pada Rabu (27/11/2019) malam di Hotel Swisbell Merauke, diketuai oleh Thomas Eppe Safanpo yang juga Wakil Bupati Asmat.
Tim ini terbentuk setelah dilakukan pertemuan lima bupati dengan tokoh masyarakat, tokoh adat, tokoh agama, dan Forkompinda.
Tim akan segera bertemu dengan Gubernur Papua, DPR Papua dan Majelis Rakyat Papua (MRP) untuk menyampaikan aspirasi terkait pembentukan provinsi Papua Selatan. Setelah itu tim ini juga akan bertemu Komisi II DPR RI.[kpc]
"Belum matang dan masih mentah," ujar Mahfud seusai menghadiri Konferensi Pembangunan Papua 2019 di Hotel JW Marriott, Jakarta, Selasa (17/12/2019).
Mahfud mengatakan proses pemekaran Papua saat ini masih dalam proses inventarisasi.
Menurut mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) itu, dalam waktu dekat pemerintah akan segera membahas rencana pemekaran tersebut.
Namun demikian, terkait waktu pembahasan akan diputuskan oleh Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian.
"Mendagri penjurunya, akan menentukan itu," katanya.
Sebelumnya diberitakan, empat kabupaten di selatan Papua membetuk tim pemekaran Provinsi Papua Selatan (PPS) untuk percepatan pembentukan provinsi tersebut.
Empat kabupaten ini yakni, Kabupaten Asmat, Merauke, Mappi, dan Boven Digoel.
Tim yang dibentuk pada Rabu (27/11/2019) malam di Hotel Swisbell Merauke, diketuai oleh Thomas Eppe Safanpo yang juga Wakil Bupati Asmat.
Tim ini terbentuk setelah dilakukan pertemuan lima bupati dengan tokoh masyarakat, tokoh adat, tokoh agama, dan Forkompinda.
Tim akan segera bertemu dengan Gubernur Papua, DPR Papua dan Majelis Rakyat Papua (MRP) untuk menyampaikan aspirasi terkait pembentukan provinsi Papua Selatan. Setelah itu tim ini juga akan bertemu Komisi II DPR RI.[kpc]