karena biasanya anime dengan cerita seperti ini sudah pasti terlibat dengan adegan pertarungan, namun pertarungan di dalam anime genre ini bukan pertarungan biasa, melainkan pertarungan dengan gerakan-gerakan unik dari
yang membuat adegan pertarungan menjadi lebih menegangkan.
dan lain-lain mungkin juga membuat para penonton ingin belajar dari bela diri tersebut.
25. Maken-Ki
Jumlah Episode : 12
Rating MAL : 6.64
Genre : Action, Ecchi, Harem, Martial Arts, School, Super Power
Sinopsis :
Kisah Komedi Romantis yang terjadi tentang seorang remaja genit bernama
Takeru Ooyama, ia mulai menghadiri sekolah di
Tenbi Academy, sekolah yang dulunya merupakan sekolah khusus perempuan yang kini diubah menjadi sekolah campuran dan masuk tanpa menghadiri ujian.
Takeru masuk ke sekolah tersebut dengan harapan banyak dikelilingi para gadis.
Takeru menyadari bahwa ada sesuatu yang berbeda dari sekolah tersebut, ternyata sekolah ini adalah tempat dimana para murid memiliki kekuatan tempur dan sihir bernama
“Maken”. Ia bertemu dengan
Amaya Haruko, siswa kelas tiga yang merupakan teman masa kecilnya;
Kushiya Inaho, gadis yang mengaku bahwa ia merupakan tunangan Takeru dan
Himegami Kodama, gadis berambut pirang yang membenci Takeru dan ingin membunuhnya.
Mereka semua memiliki Maken dan Takeru sendiri menyadari bahwa tidak ada Makens yang cocok untuknya.
Mampukah Takeru menemukan Maken yang dapat bekerja untuknya? Takeru memulai perjalananya dengan bergabung ke dalam Komite Keamanan yang disebut dengan
Maken-Ki, organisasi pembasmi kejahatan yang didukung OSIS.
24. Freezing
Jumlah Episode : 12 Rating MAL : 7.14 Genre : Action, Sci-Fi, Harem, Drama, Romance, Ecchi, Martial Arts, Seinen Sinopsis : Di sebuah zaman yang maju, tepatnya pada tahun
2065. Di masa depan, Umat Manusia mendapatkan sebuah ancaman berupa datangnya makhluk ruang angkasa bernama
Nova yang ingin memusnahkan umat manusia.
Militer membentuk pasukan bernama
Pandora, yaitu gadis-gadis yang diberikan
Stigmata untuk mendapatkan sebuah kekuatan yang membuat mereka menjadi manusia super, dan juga
Limiter sebagai partner dari Pandora yang memiliki kemampuan khusus bernama
“Freezing” untuk membatasi pergerakan lawan.
Kazuya Aoi, merupakan seorang limiter yang adiknya sudah meninggal sebagai seorang Pandora.
Di hari pertamanya, Kazuya mulai menghadiri akademi militer genetik wilayah barat. Ia bertemu dengan seorang gadis yang merupakan seorang Pandora bernama
Satellizer el Bridget. Ia merupakan Pandora terkuat dengan julukan
“Ratu Tak Tersentuh” dan memiliki sifat kejam dan sangat marah ketika mengalami kontak dengan seseorang.
Teman sekelasnya menyarankan Kazuya untuk berjaga jarak denganya, namun tak disangka, Kazuya berteman dengan Satellizer dan ia memutuskan untuk menjadi Partner Limiternya.
Mampukah Kazuya menjadi partner yang baik untuk Satelizer dalam bertempur melawan Nova?
23. Tenjou Tenge
Jumlah Episode : 24 Rating MAL : 7.07 Genre : Action, Ecchi, Martial Arts, Comedy, Super Power, School, Shounen Sinopsis : Sekolah Tingkat Atas merupakan, sekolah untuk menentukan masa depan dengan belajar berbagai mata pelajaran untuk meningkatkan prestasi dalam bidang pendidikan dan mendapatkan banyak teman.
Namun tidak bagi
Toudou Academy yang berbeda dari sekolah lain.
Di sekolah ini hanya kemungkinan kecil siswa yang dapat mewujudkan impian mereka. Daripada dikenal sekolah, Mungkin akan lebih cocok dikenal dengan tempat untuk bersaing dalam kemampuan berbagai seni bela diri dengan kekuatan supernatural.
Souichiro Nagi dan
Bob Makihara merupakan dua siswa baru yang masuk di Toudou Academy dengan keinginan untuk menguasai sekolah dan menjadi nomor satu.
Mereka selalu melawan orang-orang yang telah berani menghalangi jalan mereka.
Namun, ketika Mereka dihadapkan dengan dua murid senior yaitu
Maya Natsume dan
Masataka Takayanagi, Souichiro dan Bob berhasil dihentikan oleh kedua murid dengan kekuatan luar biasa, Souchiro dilempar ke luar jendela sekolah oleh Maya dan Bob ditumbangkan oleh Takayanagi.
Perbuatan Onar mereka membuat mereka terlibat ke dalam dewan eksekutif dan memungkinkan mereka untuk menjadi lebih kuat.
Aya Natsume, adik dari Maya Natsume, jatuh cinta dengan Souchiro setelah ia dilempar oleh Maya dan jatuh dihadapan Aya yang sedang mandi.
Souchiro dan Bob kini harus berusaha lebih keras untuk melampaui Maya dan Takayanagi, lalu menguasai Toudou Academy untuk menjadi nomor satu.
22. Shikabane Hime: Aka
Jumlah Episode : 13
Rating MAL : 7.35
Genre : Action, Horror, Martial Arts
Sinopsis :
Sebuah bangungan yang ditinggilkan dikabarkan adanya rumor bahwa bangunan tersebut merupakan tempat berhantu. Karena hanya sebuah rumor, sekelompok murid SMA memberanikan diri untuk memasuki bangunan tersebut.
Akan tetapi secara mengejutkan bahwa terdapat mayat hidup bernama
Shikabane yang datang menyerang manusia.
Makina Hoshimura, gadis yang berasal dari keluarga
Hoshimura yang telah dibunuh dan menjadi Shikabane dengan sebutan
“Shikabane Hime”. Ia memiliki tugas untuk membunuh
108 Shikabane agar dirinya dapat mencapai keinginanya untuk pergi ke surga.
Dengan membawa senjata api dan dibantu oleh
Keisei Tagami, seorang bitsu yang memiliki ikatan dengan organisasi anti mayat bernama
Kogon Sect. Makina hanya memiliki satu tujuan utama, yaitu membalaskan dendam keluarganya yang telah dibunuh dengan membasmi para Shikabane.
21. Rekka no Honoo
Jumlah Episode : 42
Rating MAL : 7.42
Genre : Action, Adventure, Martial Arts, Shounen, Super Power
Sinopsis :
Sebagian besar menganggap Ninja sebagai sosok yang hanya berasal dari masa lalu, namun tidak bagi
Rekka Hanabishi, seorang remaja yang berasal dari keluarga pembuat kembang api, ia sangat suka dengan hal-hal yang berkaitan dengan ninja dan menganggap dirinya sebagai ninja masa kini.
Rekka selalu terlibat dalam banyak perkelahian, setelah ia mengumumkan kepada masyarakat bahwa siapa yang mampu mengalahkanya, maka Rekka akan menjadi pelayan ninja yang setia dari orang yang telah mengalahkanya.
Rekka bertemu dengan seorang gadis dengan sifat yang lembut bernama
Yanagi Sakoshita, gadis yang memiliki kemampuan dapat menyembuhkan luka.
Pertemuan mereka membuat terjadinya serangkaian peristiwa dan terungkapnya sebuah fakta yang mengejutkan. Rekka ternyata merupakan seorang anggota terakhir dari
Klan Hokage yang telah dimusnahkan pada 400 tahun yang lalu oleh
Nobunaga Oda. Hal yang lebih mengejutkan lagi, Rekka memiliki sebuah kemampuan manipulasi api yang entah darimana asal usul dari kekuatan tersebut.
Di sisi lain terdapat orang-orang misterius yang telah mengincar Rekka dan Yanagi.
20. Grappler Baki
Jumlah Episode : 24
Rating MAL : 7.42
Genre : Action, Sports, Martial Arts, Shounen
Sinopsis :
Baki Hanma, seorang pemuda yang berasal dari keluarga kaya dan dirawat oleh ibunya yang bernama
Emi Akezawa. Ibunya meminta Baki untuk menjalani latihan bela diri dan membiayainya untuk masuk ke pelatihan dengan harapan agar menjadi seorang pendekar terkuat seperti ayahnya yang bernama
Yujiro.
Baki menjalani latihan keras tanpa henti hingga melampaui metode latihan biasa.
Karena metodenya kurang, ia memutuskan untuk menjalani jalan pelatihan ayahnya yang kejam dan bertemu dengan petarung-petarung kuat.
Ketika Baki melawan ayahnya, ia dengan mudahnya dapat dikalahkan. Setelah dikalahkan, Baki memutuskan untuk berpetualang dan melanjutkan latihanya.
Waktu berjalan dan Tahun telah berganti, Baki menemukan sebuah arena pertarungan di dibawah tanah, dimana banyak petarung kuat dengan kemampuan bela diri yang bermacam-macam.
Mulai dari sini Perjuangan Baki dalam mencapai tujuan utamanya untuk menjadi Nomor satu dan mendapatkan gelar Raja dari ayahnya dimulai.
19. Air Master
Jumlah Episode : 27
Rating MAL : 7.11
Genre : Action, Comedy, Martial Arts, Seinen
Sinopsis :
Di balik keramaian dan kesibukan yang terjadi pada
Kota Tokyo setiap harinya, terdapat orang-orang yang ingin menjadi kuat dengan bersaing dengan orang lain melalui pertarungan jalanan atau disebut dengan
“Street Fighting”.
Aikawa Maki, seorang remaja perempuan berumur 16 tahun yang merupakan seorang murid SMA biasa dan seorang mantan atlit senam.
Ia ingin mengubah kemampuanya dalam jalan berbeda yaitu pertarungan jalanan.
Dengan pertarungan jalanan, ia dapat memanfaatkan kemampuan senamnya dan hal itu membuat dirinya lebih hidup.
Ketika memasuki dunia kekerasan, Maki menjadi orang yang tak tertandingi.
Ia mengalahkan penantang dengan gerakan-gerakan udara yang membuat dirinya mendapatkan julukan
“Air Master”. Karena kepopuleran Maki banyak penantang dengan berbagai kemampuan berbeda-beda yang tertarik dengan Maki dan ingin menantangnya.
Setelah itu terdapat sebuah kompetisi bela diri yang dikenal dengan nama
Fukamichi Rankings, dimana terdapat pertarung terkuat yang berkumpul disana.
Kini Maki memulai tantangan untuk menjadi lebih kuat dengan mengikuti kompetisi tersebut dan melawan musuh-musuh yang lebih kuat.
18. Ranma ½
Jumlah Episode : 161
Rating MAL : 7.85
Genre : Slice of Life, Comedy, Martial Arts, Fantasy
Sinopsis :
Ranma Saotome, merupakan seorang seniman ahli bela diri kelas atas dan merupakan anak berbakat yang menghadiri sekolah
Musabetsu Kakuto Ryu, yaitu sekolah khusus bela diri.
Suatu hari, Ranma dan ayahnya, yaitu
Genma Saotome memulai perjalanan menuju
Pegunungan Bayankala yang berada di
Provinsi Qinghai, China untuk menjalani latihan.
Dalam perjalanan, sebuah kecelakaan terjadi menimpa mereka. Ranma dan Genma jatuh ke dalam air mata kutukan yang membuat diri mereka berubah secara fisik jika terkena air dingin.
Orang yang jatuh ke air mata tersebut akan berubah ke wujud pada usia ratusan atau ribuan tahun yang lalu. Ranma berubah menjadi perempuan jika terkena air dingin, dan ia akan kembali normal jika terkena air hangat.
Kejadian rumit terus berlanjut. Ranma dikabarkan akan dinikahkan dengan salah satu dari ketiga putri
Soun Tendou untuk menjaga masa depan
Tendou Dojo. Ranma akan bertunangan dengan putri termuda dari Soun yaitu
Akane Tendou, gadis yang memiliki kemampuan bela diri tingkat tinggi dan terkenal akan sifat membenci laki-laki.
17. Kure-Nai
Jumlah Episode : 12
Rating MAL : 7.48
Genre : Comedy, Drama, Martial Arts
Sinopsis :
Shinkurou Kurenai merupakan remaja biasa berumur 16 tahun yang menginjak bangku sekolah menengah atas. Shinkurou merupakan pemuda yang baik dan memiliki kemampuan seni bela diri yang hebat.
Di balik sosok seorang pelajar, Shinkurou merupakan seorang
dispute mediator yang bekerja di sebuah perusahaan yang dikelola oleh
Benika Juuzawa. Suatu hari Shinkurou diberi tugas oleh majikanya untuk menjadi pengawal dari seorang gadis bernama
Murasaki Kuhoin. Ia merupakan gadis berusia 7 tahun yang berasal dari keluarga
Plutokratik yaitu
keluarga Kuhoin. Ia mencoba kabur dari rumah dan meminta pertolongan kepada Benika untuk membantu Murasaki dalam memasuki dunia luar dan melihat aktivitas rakyat biasa dan berinteraksi dengan orang-orang.
Shinkurou memulai tugasnya untuk menjadi pengawal dari Murasaki dan pada langkah awalnya Mereka tinggal bersama di sebuah apartemen kecil yang ruanganya berbeda dari rumah milik Murasaki.
Dari sini, Murasaki mulai belajar cara hidup dari rakyat biasa dan memulai hidupnya dengan sifat sombongnya di dunia sederhana.
16. Tokyo Majin Gakuen Kenpucho: Tou
Jumlah Episode : 14
Rating MAL : 7.27
Genre : Action, Horror, Supernatural, Drama, Martial Arts, Fantasy, School
Sinopsis :
Sebuah kegelapan mulai mendekat dan mengancam
Tokyo ketika Musim Semi telah berlangsung.
Tatsuma Hiyuu, seorang pemuda dengan sifat tenang yang merupakan seorang murid pindahan di
Magami Academy yang tempatnya berada di
Shinjuku. Ia merupakan seorang remaja misterius yang memiliki kemampuan seni bela diri.
Ketika Tatsuma mulai menjadi murid Magami Academy, ia berteman dengan seorang murid bermasalah bernama
Kyouichi Houraiji. Selain itu, dengan kebetulan ia juga bertemu dengan
Yuuya Daigo, seorang murid dari anggota klub gulat;
Aoi Misato, Seorang ketua OSIS;
Komaki Sakurai, ketua klub pemanah perempuan. 5 Murid tersebut secara tiba-tiba mendapatkan sebuah takdir yang mengejutkan.
Setelah mereka bertemu, sebuah hal aneh terjadi.
Ryumyaku, sebuah energi telah mengalir dan membuat 5 Murid tersebut memiliki kekuatan supernatural.
Kekuatan tersebut merupakan hadiah dari
Hisui Kisaragi, seorang pemuda yang merupakan pewaris dari
Klan Hisaragi yang mengurus toko barang antik.
Kini mereka mengemban tugas sebagai pelindung Tokyo dan melawan berbagai iblis yang datang untuk mengancam Tokyo. Namun dibalik tugas tersebut terdapat sebuah ancaman yang lebih besar mendatang.
15. Taboo Tattoo
Jumlah Episode : 12
Rating MAL : 6.01
Genre : Action, Comedy, Martial Arts, Mystery, Super Power, Supernatural
Sinopsis :
Akatsuka Justice, atau dapat dikenal dengan
Seigi, merupakan seorang pemuda dan seorang pelajar SMP yang telah mendalami ilmu bela diri.
Seigi selalu merasa ingin dirinya melindungi orang-orang lemah yang ada di sekitarnya dengan kemampuan yang dimilikinya.
Suatu hari, ia telah menyelamatkan pria tak berdaya yang dihadapkan oleh beberapa preman. Setelah berhasil menyelamatkan pria tersebut, ia memberikan sebuah tato di telapak tanganya sebagai ucapan terima kasih. Tak lama kemudian, Seigi kedatangan seorang gadis yang tidak biasa.
Bluesy Fluesy atau dikenal dengan
Izzy, merupakan seorang anggota pasukan militer
Amerika Serikat yang memiliki tugas untuk mengembalikan tato yang ada pada telapak tangan Seigi.
Setelah diketahui Tato tersebut ternyata merupakan senjata rahasia yang dibuat dalam perlombaan senjata antara Amerika Serikat dan Kerajaan
Serinistan. Saat melawan Izzy ternyata kemampuan bela diri yang dimilikinya belum cukup untuk mengalahkanya.
Kini Seigi yang telah mendapatkan tato tersebut, secara tidak sengaja terlibat dalam konflik yang terjadi antara Amerika Serikat dan Kerajaan Serinistan.
14. Sengoku Basara
Jumlah Episode : 12
Rating MAL : 7.53
Genre : Action, Historical, Martial Arts, Samurai, Super Power
Sinopsis :
Cerita berkisar pada
Jaman Sengoku dimana para panglima perang bertempur dan berjuang untuk menyatukan Negara dibawah pemerintah pusat.
Nobunaga Oda, merupakan pemimipin kuat dengan kekuatan dan sumber daya militer yang dapat menaklukan seluruh jepang.
Salah satu prajurit yang membela di jalanya adalah
Yukimura Sanada.
Suatu hari ia diberikan misi untuk melakukan pembunuhan diam-diam terhadap
Jenderal Kenshin Uesugi. Namun tindakanya berhasil digagalkan oleh
Date Masamune. Mereka berdua bertarung yang berakhir dengan seri.
Nobunaga melanjutkan penyeranganya dengan mengerahkan pasukan pada
Sengoku Basara untuk membuat pengaruh lebih dari seluruh negeri.
Sanada dan Date mulai menemukan diri mereka ke dalam suatu perbedaaan.
Dan kini mereka harus mencegah munculnya Nobunaga dan menyelamatkan jepang dari sistem pemerintahan tiraninya.
Para prajurit berperang dan dari kejadian tersebut dapat dibuktikan bahwa satu orang saja dapat berpengaruh untuk menjadi sebuah ancaman.
13. Kurokami The Animation
Jumlah Episode : 23
Rating MAL : 7.26
Genre : Action, Martial Arts, Super Power
Sinopsis :
Seorang pelajar SMA berusia 19 tahun bernama
Ibuki Keita setiap hari telah dihantui dengan kemalangan yang selalu ia ingat dalam pikiranya. Dengan alasan yang tidak jelas, Orang-orang yang dekat dengan Keita selalu mengalami kematian dengan tragis, terutama kepada ibunya.
Bekerja sebagai programmer lepas, Keita memutuskan untuk menyendiri dan bekerja di sebuah projek game dalam perusahaan besar.
Bahkan Keita meninggalkan seorang perempuan bernama
Akane Sano, gadis yang merupakan teman masa kecil yang berharga bagi Keita.
Suatu hari Keita menuju ke sebuah kedai ramen langgananya.
Ia bertemu dengan gadis misterius dan aneh bernama
Kuro. Ia memberikan semangkuk ramen kepada Kuro. Setelah itu Kuro menyebut dirinya sebagai seorang
Mototsumitama atau
Terra Guardian, makhluk yang memiliki kekuatan melebihi manusia biasa.
Ia menjelaskan kepada Ketia tentang
“Terra”, yaitu sebuah kekuatan energi kehidupan yang terpecah dalam tiga orang identik.
Namun Keita yang mengetahui hal tidak masuk akal tersebut tidak percaya begitu saja sampai seorang Terra Guardian yang tak dikenal menyerang Kuro dan membuat salah satu tangan Keita terputus.
Merasa dirinya sudah mendekati dengan kematian, Keita membuat sebuah kontrak dengan Kuro tanpa tahu maknanya.
Apakah kontrak tersebut membuat kemalangan yang dimiliki Keita hilang atau akan menjadi sebuah kemalangan yang lebih berat??
12. Ben-To
Jumlah Episode : 12
Rating MAL : 7.44
Genre : Action, Comedy, Martial Arts
Sinopsis :
Di sebuah supermarket terdapat sebuah kompetisi berupa perebutan sebuah
bento dengan setengah harga. Mereka berjuang sampai menggunakan kekerasan demi mendapatkan sebuah bento (makanan kemasan).
Suatu hari tepatnya pada tanggal
6 April 2011, Satou You sedang berbelanja untuk makan malam.
Ia melihat bento dengan setengah harga yang terlihat menarik bagi Satou. Ketika Satou akan mengambilnya, ia dihajar habis-habisan sampai babak belur karena dianggap orang yang mengikuti kompetisi perebutan bento.
Karena tak berdaya, ia dibuat sampai pingsan bahkan sampai mengalami amnesia.
Ketika bangun, ia telah melihat tempat bento berada telah kosong dan habis. Di hari selanjutnya Satou mengulangi hal yang sama dan pingsan kembali.
Untuk mendapatkan bento, mereka harus menjadi
“Serigala” yang memiliki kemampuan bertarung dan pengalaman yang hebat.
Di dunia ini yang lemah akan dibiarkan lapar dan yang menang bisa makan sepuasnya.
Di sekolah
Karasuda dimana Satou berada, ia bertemu dengan seorang gadis berambut perak bernama
Sen Yarizui. Ia tertarik dengan Satou dan mengajaknya untuk bergabung ke dalam klub sekolah, kini Satou harus berlatih untuk menjadi “Serigala” dengan berlatih untuk meningkatkan kekuatan agar dapat mengambil Bento di supermarket.
11. Hajime no Ippo
Jumlah Episode : 75
Rating MAL : 8.81
Genre : Comedy, Sports, Drama, Shounen
Sinopsis :
Menceritakan tentang kisah
Ippo, seorang remaja sekolahan tingkat SMP yang sering diganggu oleh berandalan tanpa melawan karena tidak berdaya. Suatu hari, ketika ia diganggu oleh berandalan tersebut, seseorang menolong Ippo yang merupakan petinju professional bernama
Takamura. Petinju tersebut membuat para berandalan itu kabur dan membuat mempermalukan diri mereka sendiri.
Ippo yang kagum dengan kemampuan Takamura, membuat dirinya termotivasi untuk menjadi seorang petinju sepertinya. keesokan harinya, Ippo dibawa di tempat bawah sebuah pohon untuk melakukan latihan teknik awal.
Tantangan pertama yang harus dilakukan adalah, Ippo harus mengambil 10 daun yang jatuh dari pohon dengan waktu singkat.
Setelah Menyelesaikannya, Ippo pergi ke Sasana Kamogawa, tempat dimana Takamura berlatih, dan disana Ippo memulai debutnya sebagai seorang petinju profesional.
10. Mushibugyou
Jumlah Episode : 26
Rating MAL : 7.45
Genre : Action, Fantasy, Historical, Martial Arts, Samurai, Shounen, Super Power
Sinopsis :
Di
Zaman Edo, sebuah negeri, dipimpin oleh shogun bernama
Yushimune Tokugawa, ia menerima aspirasi masyarakat lewat sebuah kotak suara yang dibuat untuk membentuk suatu kelompok untuk membasmi serangga berukuran besar yang telah meresahkan masyarakat sekitar.
Shogun akhirnya membentuk kelompok nama
Mushibugyou, Kelompok khusus beranggotakan orang-orang yang memiliki kekuatan besar dan akan ditugaskan melindungi masyarakat dari serangga besar tersebut.
Jinbee Tsukishima, samurai yang telah tersesat ke edo dan ingin bergabung ke dalam kelompok Mushibugyou.
Ia bertemu dengan seorang gadis yang sedang diserang oleh serangga.
Setelah serangga tersebut mati, gadis tersebut memberi petunjuk ke tempat dimana Mushibugyou berada.
Akhirnya Jinbee bertemu dengan mereka dan bergabung ke dalam kelompok tersebut. Kini perjuangan Jinbee untuk menjadi samurai melebihi ayahnya telah dimulai.
9. Street Fighter II V
Jumlah Episode : 29
Rating MAL : 7.15
Genre : Adventure, Drama, Mystery, Shounen
Sinopsis :
Ryu dan
Ken Master merupakan dua sahabat yang memiliki kemampuan bela diri hebat. Mereka berdua telah melawan musuh-musuh kuat dan memenangkanya.
Mereka berdua memutuskan untuk berpetualang dengan melakukan perjalanan keliling dunia untuk berhadapan musuh kuat dengan berbagai jenis seni bela diri yang unik dan bertemu dengan orang-orang baru.
Namun ketika dalam perjalanan, Ryu dan Ken secara tidak sengaja telah terjebak oleh konspirasi dari sebuah organisasi misterius bernama
Shadowlaw. Kini Ryu dan Ken bertarung tidak hanya untuk mencari lawan kuat, namun mereka bertarung untuk bertahan hidup dan menyelamatkan nyawa mereka dari ancaman orang jahat
M. Bison. 8. Shijou Saikyou no Deshi Kenichi
Jumlah Episode : 50
Rating MAL : 8.23
Genre : Action, Comedy, Martial Arts, School, Shounen
Sinopsis :
Kenichi Shirahama, pelajar remaja SMA berumur 16 tahun yang sering diganggu oleh anak-anak nakal di sekitarnya.
Dalam menjalani hidupnya Ia lebih suka membaca buku daripada latihan fisik dan berkelahi, Namun suatu hari, Kenichi memiliki kemauan dan keberanian untuk menjadi kuat, ia memutuskan untuk bergabung ke klub karate di sekolahnya.
Namun seniornya yang merupakan salah satu orang yang membully kenichi, membuat ia keluar dari klub tersebut.
Ketika merasa putus asa, Ia bertemu dengan seorang murid pindahan misterius bernama
Miu Fuurinji. Ia diberi tantangan oleh Miu untuk mengikuti latihan keras di tempatnya yang bernama
Ryouzanpaku.
Dengan mengikuti beberapa pelatihan awal dari
Sang Master di tempat tersebut, kemampuan bela diri Kencihi memungkinkan dapat meningkat dan kekuatanya cukup untuk mengalahkan para seniornya.
Namun pertarunganya ternyata membuat Kenichi terlibat dalam perkelahian para geng kuat dan juga jahat bernama
Ragnarok. Dengan keinginan untuk melindungi hal-hal yang ia cintai dan tekad dalam memiliki kekuatan untuk menghadapi tingkat kesulitan apapun,
Kenichi belajar berbagai jenis ilmu bela diri dari para master di dojo dan ia menggabungkan semua bela diri tersebut menjadi sebuah kemampuan yang tak tertandingi.
7. Yuu☆Yuu☆Hakusho
Jumlah Episode : 112
Rating MAL : 8.47
Genre : Action, Comedy, Demons, Martial Arts, Fantasy, School, Shounen
Sinopsis :
Urameshi Yuusuke, remaja berumur 14 tahun yang suka berbuat onar. ia sering berkelahi, membuat masalah, dan sering bolos sekolah.
Namun Suatu hari, ia telah menyelamatkan seorang anak dari mobil dan membuat Yuusuke akhirnya meninggal karena karena telah mengorbankan nyawanya.
Karena belum sempat berbuat baik, Yuusuke merasa belum siap untuk diterima di alam akhirat.
Koenma, seorang pewaris tahta dari dunia roh memberi sebuah penawaran kepada Yuusuke. Ia mengatakan bahwa Yuusuke akan dihidupkan kembali untuk menyelesaikan sebuah tugas. Dengan bimbingan dari dewa kematian bernama
Botan. Yuusuke diberikan tugas untuk membasmi iblis yang mengancam manusia. Bersama dengan
Kazuma Kuwabara dan dua iblis bernama
Hiei dan
Kurama, yang dulunya memiliki masa lalu sebagai kriminal.
Bersama-sama mereka berlatih dan berperang melawan kejahatan dan iblis yang telah mengancam umat manusia.
6. Medaka Box
Jumlah Episode : 12
Rating MAL : 7.18
Genre : Action, Comedy, Ecchi, Martial Arts, School, Shounen, Super Power
Sinopsis :
Medaka Kurokami, seorang gadis yang telah mendekati sempurna. ia sangat pintar,cantik, dan atletis. Medaka memiliki keinginan untuk membuat orang bahagia.
Ia bersekolah di
Hakonawa Academy dan menjadi ketua
OSIS walaupun dirinya masih kelas satu dengan jumlah suara sebanyak 98%.
Berkat bantuan teman masa kecilnya yaitu si sinis
Zenkichi Hitoyoshi, dengan membuat sebuah kotak saran yang dinamakan
“Medaka Box” para siswa dapat mengirimkan permintaan mereka kepada Medaka.
Ia segera memenuhi banyak permintaan dari para murid untuk membahagiakan semuanya ,
akan tetapi membahagiakan orang-orang ternyata lebih sulit dibayangkan, sampai Medaka menemukan suatu rencana yang dapat menghancurkan sekolah, dan juga sebuah kegiatan OSIS berupa sebuah eksperimen kepada manusia yang membuat manusia biasa menjadi seorang manusia dengan sebuah kekuatan super.
5. Hokuto no Ken
Jumlah Episode : 190
Rating MAL : 7.97
Genre : Action, Sci-Fi, Drama, Martial Arts, Shounen
Sinopsis :
Cerita berkisar pada tahun 90-an dimana Dunia telah dilanda kehancuran setelah terjadi perang nuklir dan membuat banyak makhluk hidup yang mati, dan sumber daya mulai berkurang.
Orang-orang yang tersisa berusaha bertahan hidup dan mencari makanan dan minuman tanpa adanya kontaminasi, namun mereka yang lemah tidak berdaya sedangkan mereka yang kuat akan berkuasa.
Kenshirou, seorang pria yang mendalami ilmu bela diri, berpetualang ke berbagai tempat untuk menemukan sainganya yang bernama
Shin, orang telah menculik tunanganya bernama
Yuria. Kenshirou memiliki sebuah kemampuan mematikan yang telah diwarisi secara turun temurun.
Teknik tersebut bernama
Hokuto Shinken, teknik yang Ken gunakan untuk membela orang-orang tak berdaya dari orang jahat. Semakin lama Ken melawan orang-orang jahat yang kuat, semakin besar rintangan sulit yang akan ia hadapi.
Ken terus berpetualang untuk menerima berbagai tantangan, bertempur melawan ketidakadilan dan mencari petunjuk tentang Shin dan Yuria.
4. Samurai Champloo
Jumlah Episode : 26
Rating MAL : 8.49
Genre : Action, Martial Arts, Adventure, Comedy, Historical, Samurai, Shounen
Sinopsis :
Fuu Kasumi, merupakan seorang gadis muda yang bekerja Sebagai pelayan di sebuah kedai teh. Ia menghabiskan hidupnya dengan bekerja melayani para pelanggan.
Akan tetapi, pada suatu hari Fuu tidak sengaja telah menumpahkan minuman ke arah sekelompok samurai.
Karena mereka marah, mereka segera meminta ganti rugi bahkan sampai menawarkan Fuu sebagai gantinya. Ketika Fuu dalam masalah , seorang samurai bernama
Mugen datang dan menyelamatkan Fuu dari kelompok tersebut.
Ia menggunakan gaya bertarung seperti Breakdance untuk melawan orang-orang tersebut.
Selain Mugen terdapat juga seorang
Ronin Samurai dingin bernama
Jin. Setelah menyelamatkan Fuu, Jin dan Mugen bertengkar yang berujung ke dalam sebuah pertarungan dan menyebabkan kedai tersebut hancur.
Karena telah melakukan kejahatan yang dianggap mengganggu ketenangan masyarakat, mereka ditangkap oleh petugas dan dieksekusi.
Untung saja Fuu menolong mereka dengan berniat menjadikan mereka sebagai pengawal, karena ia tidak punya tempat untuk kembali, ia memutuskan untuk mencari seorang samurai yang memiliki bau bunga matahari.
Setelah mereka berdua dibebaskan, Fuu, Mugen, dan Jin memulai petualangan untuk mencari samurai dengan bau bunga matahari.
3. Katanagatari
Jumlah Episode : 12
Rating MAL : 8.45
Genre : Action, Adventure, Historical, Martial Arts, Romance
Sinopsis :
Pada zaman Edo, terdapat seorang pembuat pedang yang dikenal telah membuat seribu pedang selama hidupnya. Namun kejayaannya adalah disaat ia membuat 12 pedang yang dinamakan
Pedang Deviant. Konon siapa pun yang memiliki salah satu pedang tersebut mampu mengalahkan pasukan tentara hanya dengan sekali tebas.
Shogun yang berkuasa pada masa itu menginginkan keduabelas pedang itu dan menugaskan seorang gadis ahli strategi bernama
Togame. Ternyata tentara yang diutus Togame malah menghianatinya karena tertarik dengan kekuasaan dan pedang tersebut sehingga Togame mencari seseorang yang tidak tertarik dengan Pedang Deviant. Untuk itu ia memilih
Mutsue Yasuri, seorang penguasa beladiri dari aliran
Kyotouryuu, yaitu ilmu beladiri tangan kosong terkuat yang pernah dikenal Jepang.
Sayangnya setelah Togame mencari pria itu disebuah pulau terpencil, ternyata pria itu tidak ada dan ia telah mewariskan ilmu Kyotouryuu kepada
Shichika Yasuri. Di pulau terpencil itu, Shichika tinggal bersama kakak perempuannya,
Nanami Yasuri, yang sedang sakit parah. Dibalik tubuhnya yang lemah, Nanami memiliki kekuatan dan ilmu beladiri yang menakutkan.
2. Naruto
Jumlah Episode : 500++
Rating MAL : 8.01
Genre : Action, Comedy, Super Power, Martial Arts, Shounen
Sinopsis :
Beberapa Tahun lalu seekor monster musang ekor sembilan menyerang desa konoha, banyak korban jiwa karena amukan dari monster musang tersebut,
Ninja Konoha disana juga sudah kelelahan untuk menghentikan amukan monster tersebut.
Setelah merasa Putus asa, Sang
Hokage ke-4 menghentikan amukan monster musang tersebut dan mengorbankan nyawanya demi keselamatan desa.
Akhirnya ia menyegel monster tersebut ke dalam tubuh seorang anak, dan Anak tersebut bernama
Uzumaki Naruto. Di masa kecilnya Naruto selalu hidup sendirian, ia dijauhi oleh penduduk desa karena mereka menganggap naruto sebagai jelmaan Monster musang ekor sembilan.
Suatu hari ia ingin menjadi seorang Hokage dan membuat warga desa mengakui dirinya.
Naruto selalu berlatih keras demi mengejar cita-citanya. Pada usia 13 tahun pada saat kelulusan akademi, hanya naruto satu-satunya murid yang tidak lulus.
Tapi karena sebuah insiden dimana Naruto diminta oleh seorang ninja tingkat chunin bernama
Mizuki untuk mencuri sebuah gulungan terlarang.
Ketika telah ditipu, Guru Akademinya yaitu
Iruka Umino menerima Naruto sebagai warga desa konoha, setelah itu ia bisa menggunakan jurus seribu bayangan dan Iruka akhirnya meluluskanya.
Dan sekarang ia menjadi seorang ninja yang menjalani beberapa misi berbahaya bersama tim nya yaitu
Uchiha sasuke, Haruno Sakura, dibawah bimbingan seorang ninja Elite bernama
Hatake Kakashi. 1. Dragon Ball
Jumlah Episode : 500++
Rating MAL : 8.31
Genre : Action, Adventure, Comedy, Fantasy, Martial Arts, Shounen, Super Power
Sinopsis :
Son Goku, bukanlah anak biasa. Ia memiliki ekor dan memiliki tubuh fisik yang kuat bahkan sebuah peluru pun tidak dapat membunuhnya.
Son Goku berpetualang untuk mencari sebuah Bola yang disebut dengan
“Dragon Ball”, sebuah bola bintang empat yang merupakan kenangan Kakeknya.
Bola tersebut katanya dapat mengabulkan permintaan apapun jika 7 Bola Naga terkumpul semuanya. Dalam perjalananya ia bertemu dengan seorang gadis bernama Bulma.
Dan mereka memutuskan untuk mencari Dragon Ball bersama-sama.
Waktu demi waktu telah mereka lalui, dan banyak musuh yang menghalangi Goku. Namun ia berhasil melewati semua rintangan dan ia menjadi semakin kuat.
Cerita semakin berlanjut Goku telah menjadi seorang ayah, menikah dengan Anak dari
Gyumao bernama
Chi-chi, dan memiliki anak bernama
Son Gohan dan
Son Goten. Ancaman belum berakhir begitu saja. Dan kini Tantangan goku dalam menghadapi musuh-musuh kuat dan melindungi Bumi masih berlanjut.