Menderita Penyakit Langka Penuaan Dini, Gadis Kecil ini Tetap Ceria dan Menginspirasi

Ridhmedia
24/10/19, 22:57 WIB
instagram/adalia06

Namanya Adalia Rose, gadis kecil yang sekarang hampir berusia 12 tahun ini mempunyai kepercayaan diri yang tinggi di tengah keterbatasannya.

Gadis kelahiran Texas ini dianggap spesial karena ia merupakan satu dari sedikit orang yang mengalami sindrom langka yang disebut dengan Hutchinson-Gilford progeria syndrome.

Sindrom progeria merupakan sebuah kondisi genetik langka yang menyebabkan tubuh anak menua dengan cepat.

Progeria adalah Penyakit langka, ini hanya terjadi pada satu diantara 4 juta kelahiran dan bukan penyakit keturunan.

Meskipun progeria menyebabkan penuaan, namun penyakit ini tidak berpengaruh pada perkembangan otak atau tingkat intelegensi si anak.

Gejala progeria ini mudah diketahui sehingga dokter spesialis anak bisa dengan mudah mengenalinya ketika kunjungan rutin.

Pada kunjungan rutin, dokter akan memeriksa pertumbuhan dan perkembangan motorik anak dan apabila ada kejanggalan, dokter akan dengan cepat menemukannya.

Pada saat lahir, tidak ada yang aneh dari Adalia. Ia terlahir sebagaimana bayi pada umumnya. Adalia pertama kali di diagnosis ketika ia masih berusia 3 bulan.

Pada saat ibunya yang bernama Natalia Pallante ini memeriksakan bayinya, sang dokter menyadari kelainan pertumbuhan pada tubuh Adalia.

Pada usia sekitar 5 bulan, ia mulai mengalami kerontokan rambut, pembuluh darah kecil tampak jelas di permukaan kulitnya yang semakin menipis.

Penuaan yang terjadi pada tubuh belia, menyebabkan penderita progeria dapat mengalami penyakit yang banyak di derita orang tua seperti tulang keropos, pengerasan pembuluh darah arteri dan penyakit jantung.

Sampai hari ini,  belum ada obat untuk mengatasi progeria. Namun, untuk meningkatkan kualitas hidupnya dan mengimbangi proses penuaan yang progressif diperlukan pengobatan rutin, terapi fisik serta operasi jika diperlukan.

Adalia gadis yang sangat ceria dan menginspirasi

instagram/adalia06

Terlepas dari penyakit yang di deritanya, bimbingan dan pola asuh orang tua dan lingkungan di keluarga membuat Adalia tumbuh menjadi pribadi yang ceria dan percaya diri.

Bahkan ia di kenal sebagai selebgram dan youtuber dengan lebih dari 2 juta subscribers. Akun instagramnya dipenuhi dengan komentar-komentar positif dari followernya yang saat ini sudah mencapai lebih dari dua ratus ribu.

Di dalam video Youtubenya, Adalia biasa mengunggah konten berisi kegiatannya bersama dengan ibu atau saudara-saudaranya.

Adalia pandai berbicara di depan kamera, menari dan jago make up. Beberapa videonya mengunggah kegiatannya mendadani ibunya dengan berbagai style make up.

Di tengah segala keterbatasan Adalia, Natalia – sang ibu hanya ingin putrinya merasakan menjadi seorang anak biasa yang tumbuh dalam dunia anak-anak yang penuh keceriaan.

Upayanya untuk melindungi dan mendidik putrinya itupun terbukti berhasil, terbukti dari bagaimana  saat ini Adalia tampak menikmati kehidupannya sebagai anak-anak.

Banyak orang yang terinspirasi dengan Adalia. Di tengah kekurangan fisik yang dimilikinya, ia bisa terus berbahagia.
Komentar

Tampilkan

Terkini

Peristiwa

+