Seorang pria mengaku ditipu 12 Milyar Rupiah oleh mantan member Crayon Pop

Ridhmedia
02/11/19, 09:41 WIB
"Saya di tipu oleh mantan Idol yang sekarang menjadi BJ setelah memberinya balon senilai 12 milyar rupiah..."

Source: Sports Kyunghyang

Seorang netizen mengaku ia tertipu oleh seorang mantan idol yang kini menjadi streamer (c/p: seperti youtuber tetapi live dan orang bisa memberikan donasi berupa balon dalam siaran langsungnya. Balon adalah pengganti mata uang yang digunakan oleh pengguna Afreeca TV) 

Netizen yang menamakan dirinya sebagai 'Biksu Mong' (A) di Afreeca TV mengungkapkan pada tanggal 1 November, "Saya di tipu 1 Milyar Won (sekitar 12 Milyar Rupiah) oleh seorang mantan Idol yang sekarang menjadi streamer terkenal (B) melalui penipuan cinta." 

(romance-scam/penipuan cinta adalah bentuk penipuan dimana si pelaku menyatakan cintanya kepada korban secara online dan kemudian meminta uang kepada korban setelah korban jatuh cinta/percaya kepada si pelaku. Di Indonesia, hal ini sering menimpa perempuan berusia lebih tua yang didekati oleh pelaku yang berpura-pura menjadi tentara/polisi/abdi negara, padahal sebenarnya mereka napi yang berada di tahanan. Selengkapnya bisa dilihat di Instagram @feydown)

A menyaksikan setiap siaran langsung B dan mengirimkannya balon senilai 8,4 milyar rupiah. Ia juga mengirimkannya hadiah berupa kalung, sepatu, tas dan biaya pindahan senilai 3,6 milyar. 

Ketika netizen A menanyakan kepada streamer B tentang 'masa depan serius mereka berdua' B menjawabnya, "Saya tidak pernah melihat hubungan kita berdua seperti itu. Saya hanya menganggapmu sebagai kakak". 

A menuliskan perasaan frustasinya dan berkata, "Bagaimana mungkin seseorang melakukan hal ini setelah selama setahun memberi nomer telepon pribadi (bukan cuma nomer telepon siaran), alamat pribadi dan membiarkan seorang laki-laki mengantar ke rumahnya, mengirimkan foto intim kakinya dan mengatakan kepada pria tersebut bahwa ia ingin tinggal bersamanya 3 tahun lagi dan bahkan mengenakan laki-laki tersebut kepada ibunya?" netizen A kemudian membagikan semua percakapan katalk diantara mereka. 

Ia menutupnya dengan, "Saya tidak ingin mendapatkan kembali semua balon ataupun hadiah yang telah saya berikan kepadanya. Saya menuliskan ini untuk mencegah adanya korban lain selain saya. Saya harap perempuan ini tidak akan mempermainkan perasaan orang lain dan saya akan mengajukan gugatan terhadapnya atas penipuan yang ia lakukan kepada saya."

Tulisan tersebut menjadi viral dan meskipun netizen tersebut tidak mengungkapkan siapa Idol yang kini menjadi streamer tersebut, para netizen berspekulasi bahwa BJ 'B' yang dituduh tersebut adalah mantan anggota Crayon Pop, Ellin. 

Sementara itu Ellin telah mengunci akun Instagramnya menjadi Private. 

  1. [+327, -6] wkwkwkwkwkwk Iyalah kalau dia bilang mau tinggal bareng dan diajak bertemu dengan orangtuanya ya pasti orang akan beranggapan itu hubungan yang serius. Wkwkwkwk kebangetan tuh perempuan. 
  2. [+224, -8] Wah, ikan lele sejati (c/p: catfish/ikan lele - istilah informal/slang yang digunakan untuk menggambarkan seseorang yang memakai identitas palsu untuk merayu orang lain secara online) wkwkwkw
  3. [+198, -6] Kalau dia cuma ambil uangnya lalu lari oke lah...tapi catfish macam apa yang minta tinggal bareng dan bahkan mengenalkan si korban kepada orangtuanya?.... Ini sih sudah keterlaluan.. 
  4. [+62, -6] Dia dapat uang gratisan (dengan mudah) wkwk
  5. [+48, -9] Lelaki yang mengirimkan dia uang 1 milyar memang bermasalah tapi Ellin yang memanfaatkan situasi dengan bertemu orangtuanya dan mengambil uang 1 milyar dari si lelaki lebih bermasalah lagi....
  6. [+6, -1] Ini sudah terkonfirmasi kalau pelakunya anggota Crayon Pop kan?
  7. [+5, -2] Iri gw wkwk
Sumber: (1)
Komentar

Tampilkan

Terkini

Peristiwa

+