Informasi dan Sinopsis Inuyasha

Ridhmedia
14/05/17, 08:32 WIB

 seorang gadis remaja yang keluarganya mempunyai benda Informasi dan Sinopsis Inuyasha

Sinopsis Anime Inuyasha

Kagome Higurashi, seorang gadis remaja yang keluarganya mempunyai benda-benda yang berbau keramat. Bahkan toko kakeknya menjual aksesoris keramat.

Kagome sendiri tidak percaya dengan hal-hal tersebut dan menganggap bahwa hal tersebut hanyalah takhayul saja, Namun pada suatu hari saat ia sedang mencari kucingnya yang jatuh ke sumur keramat yang bernama Sumur pemakan tulang, dan Kagome mencoba masuk ke sumur tersebut, 

dengan anehnya ia malah memasuki jaman jepang kuno, 

ia akhirnya menyadari dan percaya bahwa legenda itu benar-benar ada. Namun setelah ia keluar ia diserang oleh penduduk desa yang mengira bahwa Kagome adalah seorang siluman. 

Ia bertemu dengan seorang nenek bernama Kaede dan mengatakan bahwa Kagome merupakan reinkarnasi dari Kikyo, Kakaknya yang telah meninggal dan dibakar dengan bola empat arwah ( Shikon no Tama ). 

Kagome yang merupakan reinkarnasi dari Kikyo juga memiliki bola empat arwah. 

Kaede bercerita kepada Kagome tentang kisah 50 tahun yang lalu. Dulu terdapat seorang setengah siluman anjing bernama Inuyasha, ia bertemu dengan seorang pendeta shinto perempuan bernama Kikyo, ia dapat menjaga Bola Empat Arwah dengan baik. 

Siapapun yang menggunakan Bola Empat Arwah maka ia akan mendapatkan kekuatan luar biasa. 

Semakin lama semakin waktu berlalu Inuyasha jatuh cinta kepada Kikyo dan pada suatu hari ia menawarkan Bola Empat Arwah kepada Inuyasha. Sayangnya ia telah ditipu oleh Kikyo sehingga membuatnya marah dan ingin merebut bola empat arwah. 

Namun Inuyasha berhasil disegel oleh Kikyo di sebuah pohon besar di sekitar tempat tersebut. 

Hanya orang yang memiliki kekuatan seperti Kikyo lah yang dapat mencabut segel tersebut. Kagome mencoba mencabut segel dari Kikyo dan berhasil membebaskan Inuyasha kembali.

 Namun sikapnya terlihat kesal kepada Kagome karena ia mirip dengan Kikyo. 

Karena Kagome mempunyai Bola Empat Arwah yang sudah hilang selama 50 tahun dan muncul kembali banyak orang jahat yang mengincarnya. 

Hal tersebut membuat Bola Empat Arwah secara tidak sengaja menjadi pecah dan tersebar berbagai tempat. Kaede meminta mereka untuk mengumpulkan kembali Bola Empat Arwah. Petualangan Inuyasha dan Kagome untuk mengumpulkan pecahan Bola Empat Arwah pun dimulai.

Informasi Anime Inuyasha


Jappanese
犬夜叉
Type
: TV
Jumlah Episode
: 167
Sumber
: Manga
Produser
: Yomiuri Telecasting Corporation
Studio
: Sunrise
Ditayangkan
: 16 Oktober 2000 - 13 September 2004
Durasi
: 24 Menit per episode

Inuyasha (犬夜叉) merupakan sebuah serial manga jepang karangan Rumiko Takahashi yang dipublikasikan oleh Shonen Mingguan mulai tanggal 13 November 1996 dan selesai pada tanggal 18 Juni 2008 dengan jumlah 56 Volume dan 558 Chapter. 

Inuyasha diadaptasikan menjadi Anime yang diproduksi oleh Studio Sunrise dan mulai tayang pada tanggal 16 Oktober 2000 dan selesai pada tanggal 13 September 2004. 

Dilanjutkan dengan rilisnya Inuyasha : Kanketsu-hen pada tanggal 4 Oktober 2009 dan selesai pada tanggal 30 Maret 2010 dengan jumlah 26 Episode

Karakter Anime Inuyasha


Inuyasha
 Inuyasha adalah tokoh protagonist utama dalam serial ini. Inuyasha merupakan anak dari seorang siluman anjing dan manusia yang membuat Inuyasha terlahir sebagai setengah siluman ( hanyo ). 

Ia bertarung membasmi para siluman menggunakan pedang bernama Tessaiga, 

yaitu sebuah pedang supernatural yang terbuat dari salah satu taring mendiang ayahnya. Dengan pedang tersebut, sekali tebas ia dapat mengalahkan ratusan siluman sekaligus. Ia dibenci oleh kakaknya Sesshomaru, 

Seorang siluman anjing sepenuhnya, 

ia benci kepada Inuyasha karena ia bisa menggunakan pedang Tessaiga sedangkan Sesshomaru tidak. Pada masa lalunya ia mencintai pendeta shinto bernama Kikyo namun ia ditipu olehnya karena sebelumnya ia menawarkan Shikon no Tama ( Bola Empat Arwah ). 

Setelah Inuyasha marah, akhirnya Kikyo menyegelnya di sebuah pohon. Namun akhirnya ia terbebas setelah reinkarnasi dari Kikyo yaitu Kagome melepaskan segelnya.


Kagome Higurashi
Kagome merupakan tokoh utama perempuan dan merupakan siswi kelas 3 SMU. Kagome awalnya tidak percaya adanya legenda dan hal berbau mistis, namun setelah ia masuk ke jaman jepang kuno lewat sumur pemakan tulang, pikiranya berubah. 

Kagome meiliki sifat yang lemah lembut, namun jika ada yang membuat ia marah, 

maka Kagome dapat menjadi perempuan yang menyeramkan. Kagome juga pemberani dan suka menolong orang lain tanpa meminta imbalan. Karena dirinya, 

Inuyasha mendapatkan banyak teman. Kecantikan dan Kebaikan hatinya membuat beberapa pria jatuh hati terhadapnya selama perjalanan.


Sango
Sango merupakan seorang pembasmi siluman dari desa pembasmi siluman yang terkenal. Dari semua kelompok Inuyasha, Sango merupakan Satu-satunya anggota kelompok yang tidak memiliki kemampuan khusus. 

Untuk melawan siluman Sango hanya menggunakan sebuah senjata bernama Hiraikotsu, 

yaitu senjata berupa boomerang besar yang terbuat dari tulang siluman. Sango merupakan korban dari rencana kotor Naraku. 

Keluarganya tewas dan seluruh desanya dihancurkan oleh siluman Naraku dan kemudia ia memanfaatkan Sango bahwa pelaku dibalik semuanya adalah Inuyasha dan ia memanipulas Sango untuk membunuhnya. 

Setelah rencananya gagal, Naraku memanfaatkan adiknya untuk membunuh Inuyasha dan kawan-kawan. Karena kejahatan Naraku,

 Sango bermaksud untuk balas dendam kepada Naraku dan ingin menyelamatkan adiknya. Akhirnya ia ikut berpetualang dengan Inuyasha, Kagemo, dan yang lain.

Miroku
Miroku Merupakan karakter utama dan juga merupakan salah satu orang yang bergabung ke dalam kelompok Inuyasha. Miroku merupakan seorang pendeta budha, 

yang berkeliling dari desa ke desa untuk memberi layanan membasmi siluman untuk menafkahi dirinya, 

Ia mendapatkan sebuah kutukan turun-menurun yang berasal dari kakeknya yang disebabkan oleh Naraku. Naraku memanfaatkan kelemahan kakeknya, 

yaitu sifatnya yang suka menggoda perempuan yang kini sifat tersebut juga menurun ke Miroku. 

Kutukan tersebut berupa lubang hitam yang disebut Kazanna, Kazanna merupakan kutukan yang diberikan oleh Miroku berupa sebuah lubang hitam yang ada di tanganya dan jika dibuka, maka lubang tersebut akan menyerap apapun yang ada di sekitarnya. 

Miroku memanfaatkan kutukan tersebut sebagai senjata andalanya untuk melawan para siluman. 

Namun seiring berjalanya waktu dan ketika umur Miroku semakin bertambah, maka lubang tersebut akan semakin besar dan kemungkinan Miroku dapat terserap ke dalam Kazanna seperti yang dialami ayahnya. 

Dalam perjalanan Inuyasha dan Kagome, Miroku ikut bergabung dan berpetualang bersamanya untuk mengalahkan Naraku supaya kutukanya dapat menghilang.
Komentar

Tampilkan

Terkini

Peristiwa

+