RIDHMEDIA - Kabar terbaru dari iPhone yang baru saja merilis tiga seri smartphone terbarunya, adalah iPhone 11, iPhone 11 Pro, dan juga iPhone 11 Pro Max. Ketiga seri iPhone tersebut tentu dilengkapi dengan berbagai macam fitur canggih dan terbaru. Diantara ketiga seri terbaru tersebut, iPhone 11 Pro tentu yang paling banyak menarik perhatian. Bagaimana tidak, ini kali pertama iPhone hadir dengan seri yang diberi nama Pro.
Seri iPhone 11 Pro juga hadir dengan beberapa pilihan warna yang menarik yakni space grey, gold, silver white, dan juga midnight green. Smartphone yang juga dilengkapi dengan chipset A13 Bionic ini memiliki performa 20 persen lebih cepat dibandingkan dengan seri iPhone sebelumnya. Perihal baterai, iPhone 11 Pro juga dilengkapi dengan kapasitas baterai 3.190 mAh. Di mana smartphone iPhone yang satu ini juga memiliki ketahanan daya empat jam lebih lama daripada iPhone Xs.
Di antara banyaknya fitur dan spesifikasi canggih yang dimiliki oleh iPhone 11 Pro, fitur kamera tentulah yang menjadi sorotan utama. Bagaimana tidak, iPhone 11 Pro dilengkapi dengan kamera sebanyak tiga buah pada bagian belakang. Inovasi terbaru yang satu ini tentu tidak dapat Kalian temukan pada brand smartphone lainnya. Ketiga kamera belakang tersebut memiliki resolusi sebesar 12 MP dengan bukaan lensa yang bermacam-macam.
Kamera belakang pertama merupakan lensa Wide dengan bukaan f/1.8, serta dilengkapi dengan PDAF OIS. Kamera belakang kedua yakni lensa Ultra Wide dengan bukaan lensa f/2.4. Kamera belakang ketiga merupakan lensa telephoto 2x optical zoom dengan bukaan f/2.0. Sedangkan pada kamera depan terdapat TrueDepth Camera dengan bukaan f/2.2. Berbagai macam fitur penunjang lainnya seperti mode malam, slow motion, dan lain sebagainya juga bisa Kalian temukan dalam smartphone ini. Dengan menggunakan iPhone 11 Pro, Kalian tentu bisa mendapatkan hasil gambar dan video yang begitu berkualitas.
Harga Iphone 11 Pro tentu lebih mahal jika dibandingkan dengan iPhone 11. Kalian perlu mengeluarkan biaya 14 juta untuk bisa mendapatkan iPhone 11 Pro dengan memori internal 64 GB. Untuk iPhone 11 Pro dengan memori internal 256 GB bisa Kalian dapatkan dengan harga 16,1 juta. Sedangkan untuk iPhone 11 Pro dengan kapasitas memori internal 512 GB dibandrol dengan harga 18,9 juta.
15 Tip dan Trik Dapatkan Foto Sempurna dengan Smartphone iPhone 11 Pro
Seperti dengan apa yang dijelaskan sebelumnya, kelebihan dari iPhone 11 Pro yang cukup menonjol yaitu pada kualitas kamera yang dimiliki. Bagi Kalian yang suka dengan dunia fotografi dan juga videografi, smartphone canggih yang satu ini dapat menjadi pilihan Kalian yang paling tepat. Agar Kalian bisa mendapatkan hasil foto yang lebih bagus dengan menggunakan kamera iPhone 11 Pro, berikut ini beberapa tip dan trik yang bisa Kalian terapkan dengan menggunakan kamera smartphone iPhone 11 Pro.
1. Gunakan mode portrait. Sama halnya dengan tipe iPhone lainnya, iPhone 11 Pro juga dilengkapi dengan mode portrait. Melalui mode yang satu ini, Kalian bisa mendapatkan gambar dengan kualitas yang tidak jauh berbeda dengan kamera DSLR. Kalian bisa mengatur depth effect pada objek yang akan Kalian potret sesuai dengan keinginan Kalian. Untuk bisa mendapatkan gambar yang lebih stabil, Kalian bisa merubah posisi smartphone dalam kondisi landscape.
2. Gunakan shutter sekunder agar gambar lebih stabil. Beberapa orang tentu kesulitan dalam menjaga kondisi tangan agar tetap stabil bukan. Mengambil sebuah gambar dalam kondisi tangan gemetar atau tidak stabil tentu dapat membuat Kalian mendapatkan gambar yang tidak jelas atau blur. Namun, permasalahan yang satu ini bisa Kalian atasi dengan menggunakan smartphone iPhone. Pasalnya, smartphone iPhone juga dilengkapi dengan shutter sekunder yang dapat membuat hasil gambar menjadi lebih stabil. Shutter sekunder tersebut dapat Kalian temukan pada pengatur volume yang terdapat di headphone. Pastikan headphone telah terhubung dengan smartphone saat akan menggunakan shutter sekunder ini.
3. Gunakan fitur grid. Bagi Anda yang terjun di dunia fotografi, tentu Anda sudah familier dengan istilah Rule of Third atau yang lebih sering dianggap sebagai grid. Fitur grid yang satu ini tentu akan sangat memudahkan Anda pada saat mengabadikan momen. Di mana Anda bisa meletakkan objek sesuai dengan posisi yang Anda inginkan. Hasil foto Anda tentu akan sempurna jika menerapkan fitur yang satu ini. Untuk mengaktifkan fitur ini, Anda bisa menggunakan mode square yang terdapat pada kamera.
4. Atur eksposur dan fokus pada saat akan mengambil gambar. Fitur yang satu ini juga menunjukkan bahwa kualitas kamera iPhone tidak jauh berbeda dengan kamera DSLR. Kalian dapat mengatur titik fokus dan juga eksposur sesuai dengan keinginan. Caranya juga cukup mudah, Kalian hanya perlu menggeser titik fokus tersebut ke objek yang di inginkan. Trik yang satu ini tentu akan membuat Kalian mendapatkan gambar yang berkualitas seperti kamera DSLR.
Baca juga: Youtube Semakin Diperketat Untuk Syarat Dapatkan Tanda Centang Verifikasi Akun
5. Atur warna, kontras, dan kecerahan gambar. Dengan mengambil foto menggunakan smartphone iPhone, Kalian dapat langsung mengatur gambar tersebut sesuai dengan keinginan. Berbagai macam pengaturan yang bisa Kalian temukan seperti pengaturan kecerahan cahaya, bayangan, paparan, hingga perubahan warna menjadi black and white. Fitur ini tentu dapat membuat Kalian menghasilkan gambar yang lebih sempurna.
6. Ambil foto saat proses perekaman video. Trik lainnya yang dapat Kalian temukan dalam kamera iPhone, yaitu Kalian bisa mengambil gambar di tengah aktivitas merekam video. Fitur yang satu ini tentu akan memudahkan Kalian untuk merekam dan memotret gambar secara bersamaan. Kalian hanya perlu menekan ikon yang berada di sebelah kiri tombol stop saat akan mengambil sebuah foto. Meski trik yang satu ini cukup membantu, sayangnya tidak banyak pengguna iPhone yang mengetahui trik yang satu ini.
7. Gunakan mode burst. Mode yang satu ini akan memudahkan Kalian untuk mengabadikan momen pada suatu objek yang bergerak dengan cepat. Contohnya seperti saat Kalian akan memotret seseorang yang sedang bermain skateboard. Tanpa menggunakan mode burst hasil foto yang Kalian dapatkan tentu tidak akan sempurna. Dengan menggunakan fitur ini, Kalian bisa mendapatkan beberapa foto sekaligus hanya dengan satu kali klik. Hasil foto dari mode burst ini bisa Anda lihat di galeri smartphone. Dari banyaknya pilihan foto tersebut, Pasti Kalian akan mendapatkan foto yang sempurna.
8. Gunakan fitur time-lapse. Fitur kamera yang satu ini bisa Kalian temukan dalam kamera iPhone, di mana dengan menggunakan fitur ini kalian bisa mendapatkan sebuah video dengan frekuensi gambar yang lebih cepat. Fitur ini bisa Kalian gunakan untuk merekam sunset maupun sunrise. Untuk mendapatkan hasil maksimal dengan menggunakan fitur time-lapse, pastikan Kalian meletakkan iPhone pada sebuah tripod, ya.
9. Gunakan fitur slow motion. Merekam sebuah gambar dengan menggunakan fitur yang satu ini, tentu bisa membuat kalian mendapatkan gambar yang lebih unik dan menarik. Di mana gambar yang terekam dengan fitur ini memiliki frekuensi yang lebih lambat. Hal tersebut tentu akan berkebalikan dengan fitur time lapse yang telah disebutkan sebelumnya. Untuk lebih mengkreasikan gambar yang kalian miliki, pastikan kalian juga mencoba fitur yang satu ini.
10. Berbagai macam pilihan filter buat foto tampak berbeda. Bagi kalian yang suka membagikan momen spesial di sosial media, tentu sudah familier dengan istilah filter bukan. Berbagai macam pilihan filter yang menarik juga bisa di temukan dalam kamera iPhone. Kalian hanya perlu memilih tombol yang berada di sebelah kanan bawah dan berbagai pilihan filter bisa langsung kalian temukan.
11. Atur resolusi foto dan video sesuai dengan keinginan dan kebutuhan. Kamera iPhone juga dilengkapi dengan berbagai macam pilihan resolusi. Di mana kalian dapat memilih foto dengan resolusi yang sesuai dengan kebutuhan. Bahkan, tingkat resolusi pada video yang direkam oleh iPhone dapat mencapai 4K lho. Untuk mengatur resolusi tersebut, Kalian bisa menemukannya pada bagian pengaturan dan memilih kategori foto dan kamera.
12. Atur eksposur dengan lebih mudah. Untuk mengatur eksposur dengan lebih mudah, kalian bisa mengunci gambar tersebut dengan menaikkan dan menurunkan tingkat eksposur sesuai dengan keinginan. Kemudahan yang satu ini tentu akan semakin memudahkan kalian untuk mendapatkan eksposur sesuai dengan keinginan. Melalui teknik yang satu ini, kalian juga tidak perlu menuju pengaturan untuk mengubah tingkat eksposur yang kalian inginkan.
13. Ubah posisi smartphone saat mengabadikan foto di tanah atau tempat lainnya. Bagi Kalian yang suka mengabadikan foto di sekitar kalian, tentu tidak jarang bukan kalian menemukan objek menarik yang terdapat di tanah atau tempat datar lainnya. Untuk bisa mendapatkan kualitas foto terbaik pada saat memotret foto di tanah, sebaiknya kalian merubah posisi smartphone menjadi landscape untuk bisa mendapatkan foto dengan kedalaman background lebih luas serta objek yang lebih menonjol.
14. Gunakan mode HDR dengan lebih sempurna. Mode HDR yang terdapat dalam kamera iPhone, dapat kalian gunakan pada saat akan mengabadikan foto dengan tingkat kecerahan yang terlalu tinggi atau terlalu rendah. Menerapkan mode yang satu ini dengan tepat tentu bisa membuat kalian mendapatkan foto dengan kualitas yang lebih baik dan lebih sempurna.
15. Matikan fitur lampu kilat. Agar kualitas foto bisa lebih baik, sebaiknya tidak menghidupkan fitur lampu kilat sesering mungkin, terlebih lagi pada saat berada pada pencahayaan yang cukup. Untuk lebih memudahkan, sebaiknya kalian ubah fitur lampu kilat ke dalam mode auto. Mode yang satu ini tentu akan membuat lampu kilat hanya akan aktif apabila berada pada pencahayaan yang minim.
Berdasarkan berbagai macam tip dan trik di atas, kini kalian bisa menjadi seorang fotografer profesional dengan hanya menggunakan kamera smartphone. Memperbanyak berlatih bisa membuat hasil foto dengan iPhone tidak kalah jika dibandingkan dengan kamera profesional.
(!)