Ma'ruf Amin Soal Bom Medan: Kita Perlu Lebih Waspada, Perlu Juga Curiga

Ridhmedia
13/11/19, 18:28 WIB
Wapres Ma'ruf Amin meminta semua pihak meningkatkan kewaspadaan pasca-bom bunuh diri di Mapolrestabes Medan, Sumut.

"Saya kira kita perlu lebih waspada menghadapi apa saja. Ya memang kita tak boleh suuzan tapi ketika ini perlu juga kecurigaan-kecurigaan itu ya. Karena ternyata juga yang pembawa bom bunuh diri itu juga menggunakan attribut ojol menjadi emang perlu waspada perlu hadapi itu, masyarakat perlu waspada lebih hati hati," kata Ma'ruf Amin kepada wartawan di SICC, Bogor, Rabu (13/11/2019).

Peningkatan kewaspadaan menurut Ma'ruf Amin perlu menyertakan semua instrumen hingga tingkat RT-RW. Lewat RT-RW, lingkungan sekitar bisa termonitor.

"Sehingga kemungkinan (ada teror) bahwa bisa dicegah, bisa dideteksi lebih dini. Kewaspadaan itu yang utama," tutur Ma'ruf.

Pelaku bom bunuh diri di Maolrestabes Medan, Rabbial Muslim Nasution tewas. Enam orang--empat di antaranya anggota polisi--- menjadi korban luka.

Pelaku yang menggunakan atribut ojek online dan mengaku ingin mengurus SKCK sempat digeledah polisi sebelum masuk Polrestabes Medan. Penggeledahan dilakukan karna gerak-gerik mencurigakan. Saat itu, polisi meminta terduga pelaku membuka jaket dan tas ranselnya. Tak ditemukan benda mencurigakan sehingga pria itu masuk ke dalam lingkungan Polrestabes.

Bom rakitan yang diledakkan di Mapolrestabes Medan terdiri dari sejumlah komponen seperti baterai, pelat besi juga paku. Material bom ini tersebar di depan kantin ruang pengurusan SKCK Mapolrestabes Medan. [detik.com]

Komentar

Tampilkan

Terkini

Peristiwa

+